Smartphone Android Huawei Mate 9 terbaru 2017





Halo sobat Android mania,sehatkan,nah kai ini saya akan bagi info lagi nih,tapi jangan bosan ya,karna info kali ini sangat panjang lebar,oke untuk lebih lengkapnya mari sama – sama kita simak berikut ini.  Huawei Mate 9 dan Spesifikasi – Masih ingat kapan Huawei terakhir kali meluncurkan produk barunya dari keluarga Huawei Mate? Ya, tepatnya pada bulan Oktober 2015 lalu, produsen smartphone asal Tiongkok ini memperkenalkan Huawei Mate 8 di tengah-tengah publik. Dan kali ini, generasi penerus yakni Huawei Mate 9 telah mulai diperkenalkan. Meski masih belum diketahui secara pasti kapan Huawei akan meluncurkan Mate 9, namun saat ini beberapa bocoran spesifikasinya telah diungkap. Untuk produk terbarunya, sama seperti Huawei Mate 8 ponsel ini merupakan sebuah perangkat phone tablet atau yang sering disebut phablet. Hal ini tak lain karena ukuran layar Huawei Mate 9 ini lebih besar dari jenis smartphone pada umumnya. Jika diingat, kesuksesan Huawei Mate 8 yang meluncur di akhir tahun 2015 lalu tak lepas dari ide-ide kreatif dari mantan Creative Director Apple, Abigail Brody yang direkrut oleh perusahaan Huawei. Sejak kehadirannya, produk-produk Huawei memang menampilkan wajah baru yang lebih memukau dengan kualitas yang tak kalah tangguh. Tentu saja, Huawei Mate 9 ini membawa senjata andalan tersendiri untuk memasuki persaingan yang semakin sengit.
Sama halnya dengan Huawei Mate 8, untuk Huawei Mate 9 ini juga masih menempatkan phablet ini pada jajaran kelas premium. Tentu saja, selain penampilannya yang mewah komposisi komponen yang tersusun pada bagian dalam juga sudah sangat berkualitas. Untuk memasarkan Mate 9, Huawei telah memiliki strategi tersendiri. Dilihat dari penampilan fisik, Huawei Mate 9 hadir dengan wajah yang masih tetap mirip dengan Huawei Mate 8. Bentuknya yang persegi panjang dengan keempat sudut tegasnya juga berbalut busana dengan warna-warna elegan membuatnya semakin memberi kesan mewah. Tak hanya itu, layar Huawei Mate 9 yang berukuran 6 inci juga membawa teknologi IPS-NEO LCD dimana jenis layar ini merupakan evolusi dari layar IPS LCD biasa. Dengan layar yang siap menyajikan visualisasi nyaman ini, Huawei akan semakin menyempurnakan visualisasi dari Huawei Mate 9  ini dengan penawaran resolusi Quad HD yang terproteksi oleh Corning Gorilla Glass 4. Untuk dapur pacu, Huawei mempersenjatai Mate 9 dengan chipset buatannya sendiri yakni, HiSilicon Kirin 960 yang bekerja di atas OS Android Marshmallow. Melihat sekilas spesifikasinya, tentu menimbulkan spekulasi tinggi atas phablet ini. So, mau kenalan? Yuk ikuti ulasan mengnai spesifikasi dan harga Huawei Mate 9 ditiap-tiap segmen di bawah ini!
Review Huawei Mate 9
Phablet Premium 6.0 Inci Berdesain Mewah

Seperti biasanya, sebagai segmen pembuka kita akan langsung bertatap muka dengan fisik yang dibawa dalam spesifikasi Huawei Mate 9. Sekilas, generasi baru phablet Huawei ini tak berbeda jauh dengan versi lamanya, yaitu Huawei Mate 8. Huawei Mate 9 hadir dengan desain yang stylish dan penuh gaya serta tak meninggalkan kesan mewah dan elegan yang sangat terasa. Dengan balutan pilihan warna yang menjadi pilihan seperti Champagne Gold, Moonlight Silver, Space Gray dan Mocha Brown membuat tampilannya semakin mewah dan elegan. Secara fisik, Huawei Mate 9 pun juga nampak premium lewat bezel tipis yang mengapit layarnya serta bentuk tubuh persegi panjang dengan sudut-sudut tegas. Perangkat pintar bertajuk phablet ini juga menghadirkan bentuk dan ukuran fisik yang sangat nyaman untuk dioperasikan. Dengan jenis layar IPS-NEO LCD capacitive touchscreen yang merupakan versi di atas LCD biasa, seluas 6.0 inci, membuat halaman kerja Huawei Mate 9 menjadi lebih longgar dan nyaman. Sementara untuk kualitas layar, kawan Begawei akan disuguhi dengan resolusi Full HD 1440 x 2560 pixels berkerapatan layar 490 ppi. Layar pada Huawei Mate 9 tersebut tentu saja akan mampu menyajikan tampilan visual yang sangat bagus dan nyaman. Dengan dilengkapi oleh tampilan user interface dari Emotion UI, tentu saja hal ini juga akan mendukung tampilan visual Huawei Mate 9 menjadi semakin ciamik. Tak lupa, untuk layar berteknologi canggih tersebut, spesifikasi Huawei Mate 9 juga telah dilengkapi dengan pelapis layar anti gores dari Corning Gorilla Glass 4 yang akan melindungi layar dengan maksimal dari goresan bahkan benda tajam.

Komponen Dapur Pacu Tingkat Tinggi Berjalan di Atas Platform Android Marshmallow
Setelah kita mengetahui seperti apa kecanggihan yang ditawarkan pada spesifikasi Huawei Mate 9 pada bagian luarnya, Begawei akan membawa kalian untuk menyaksikan seperti apa isi ‘jeroan’ yang disematkan pada phablet ini. Jika ditelisik lebih dalam, Huawei Mate 9 membawa komponen-komponen yang lebih baik disbanding Huawei Mate 8. Hal ini dibuktikan dengan membawakan chipset dari HiSilicon Kirin 960. Meski masih belum diketahui, tenaga dari processor jenis apa yang akan dinadalkan pada phablet ini, namun kemungkinan minimal Huawei Mate 9 akan membawa CPU processor Octa-core. Sementara itu, untuk mendukung optimalisasi kerja di ruang dapur pacu, Huawei Mate 9 menyediakan dua varian kapasitas RAM yang nantinya akan disesuaikan oleh kapasitas memori yang disematkan. Untuk Mate 9 Huawei menandemkan RAM dengan kapasitas yang sangat besar yaitu 4 GB dan 6 GB. Keduanya akan sama-sama memberikan kinerja oleh data yang sangat responsif termasuk menjalankan kerja multitasking pada aplikasi-aplikasi berkapasitas besar. Sama halnya dengan processor, kartu pengolah grafis pada Huawei Mate 9 ini juga masih belum diketahui.

Tetapi jika melihat segmentasinya dan spesifikasi komponen pada dapur pacu, tentu Huawei akan membekali Mate 9 dengan GPU berkualitas tinggi. Seluruh komponen yang telah tersusun rapi di dalam spesifikasi Huawei Mate 9 ini akan berjalan pada sistem operasi Android Marshmallow yang tentu saja telah siap menyajikan fitur-fitur menarik yang juga ringan.
Ruang Simpan Tersedia Dalam Dua Varian Kapasitas Memori Internal
Kemampuan olah data premium yang dihasilkan oleh ruang dapur pacu pada spesifikasi Huawei Mate 9 tentu juga harus diimbangi dengan daya tampung memadai di bagian storage. Untuk itu, Huawei Mate 9 kali ini pun dibekali dengan dua varian kapasitas memori internal yang sama-sama luas. Phablet berlayar 6.0 inci ini memiliki internal memory sebesar 64 GB dan 128 GB yang dapat dipilih sesuai kapasitas RAMnya. Kapasitas ini lebih besar dari versi lamanya. Ruang pada Huawei Mate 9 tersebut sudah lebih dari cukup untuk mengakomodasi file-file penting, mulai dari file audio video, aplikasi, game atau yang lainnya. Jadi, kawan Begawei tak perlu khawatir lagi akan kehabisan ruang untuk menyimpan file. Namun, jika kamu ingin menambah kapasitas ruang penyimpanan datanya, kamu bisa memanfaatkan slot microSD yang tersedia pada Huawei Mate 9 ini. Dengan menambahkan kartu external memory, kamu bisa meningkatkan kapasitas ruang penyimpanan data pada Huawei Mate 9 hingga mencapai kapasitas 128 GB. Namun sayangnya, jika kawan Begawei ingin menambahkan microSD, maka kamu harus mengorbankan slot SIM 2. Karena spesifikasi Huawei Mate 9 memiliki penempatan slot MicroSD yang sama dengan SIM 2.
Kamera Utama 20 MP, Siap Dokumentasikan Momen dengan Sempurna
Untuk media fotografi, spesifikasi Huawei Mate 9 ini memang membawakan perangkat kamera berkualitas tinggi. Kehadiran piranti fotografi berkualitas tinggi ini diharapkan oleh Huawei dapat menjaga persaingan produk terbarunya ini dengan produsen lain di pasar gadget kelas premium. Tak salah memang jika fitur fotografi akan menjadi andalan Huawei Mate 9 untuk bermain di pasar gadget premium. Hal ini karena phablet terbaru buatan Huawei ini sudah dilengkapi dengan kamera primer sebesar 20 MP yang dilengkapi dengan fitur-fitur canggih seperti misalnya laser autofocus, optical image stabilization (OIS), serta fitur dual tone LED Flash. Selain itu, fitur olah foto modern seperti geo-tagging, face detection, dan juga fitur HDR bakal menjanjikan performa di lini fotografi layaknya kamera profesional. Untuk perekaman video, Huawei Mate 9 sanggup digunakan sebagai merekam video dengan hasil rekaman berkualitas 2160p@30fps. Terakhir, sebagai penunjang kebutuhan selfie dan video call, Huawei Mate 9 juga dilengkapi dengan kamera sekunder, meski masih belum dikonfirmasi berapa ukurannya.  Jadi, dengan piranti-piranti canggih pada sektor kamera, tak salah jika kawan Begawei yang memiliki hobi fotografi menjadikan phablet ini sebagai pilihan karena kamera pada spesifikasi Huawei Mate 9 termasuk kamera beresolusi tinggi.
Konektivitas Lancar, Akses Internet Tanpa Lemot

Selain bagian layar, dapur pacu juga lini fotografi berkelas atas, kecanggihan konektivitas juga hadir pada spesifikasi Huawei Mate 9 ini. Sektor koneksi data pada phablet ini terhitung memiliki teknologi yang sangat lengkap. Huawei membekali phone tablet versi barunya ini dengan dua slot SIM Card yang bisa diaktifkan secara bersamaan, namun dengan catatan slot SIM 2 tak digunakan sebagai tempat microSD. Sebagai jaringan data utama, disematkanlah teknologi 4G LTE pada Huawei  Mate 9 ini. Berbekal jaringan 4G, kawan Begawei bisa menikmati kecepatan download hingga mencapai 150 Mbps. Sedangkan untuk upload, Huawei Mate 9 bisa dipacu hingga mencapai kecepatan 50 Mbps. Selain koneksi 4G, phablet ini juga dilengkapi dengan pilihan jaringan data seluler lainnya, termasuk jaringan 3.5G atau HSPA. Selain itu, jika pengguna gemar berselancar memanfaatkan jaringan wireless yang tersedia, Huawei Mate 9 juga dibekali dengan Wi-Fi 802.11 yang mendukung fitur hotspot atau berbagi koneksi internet. Ponsel pintar ini juga dilengkapi dengan fitur Bluetooth A2DP, EDR, LE dan juga USB Type-C 1.0 reversible connector untuk keperluan transfer data jarak dekat. Pada fitur navigasi, spesifikasi Huawei Mate 9 juga dilengkapi dengan teknologi A-GPS serta GLONASS dan juga Beidou yang akan memudahkan penggunanya dalam menentukan lokasi suatu tempat.
Pasokan Daya Baterai Penuhi Seluruh Kebutuhan Operasional
Jika kita melihat kembali spesifikasi Huawei Mate 9 dari masing-masing sektor di atas, kita bisa menyimpulkan bahwa generasi baru phablet Huawei ini membutuhkan pasokan daya yang cukup besar. Hal tersebut tak lepas dari penggunaan komponen-komponen kelas atas yang mendukung hampir semua sektor Huawei Mate 9 ini. Salah satu sektor yang bisa dibilang ‘boros’ daya tentunya adalah bagian layar dan juga dapur pacunya. Pada bagian layar, konsumsi daya akan sangat besar karena Huawei Mate 9 mengusung layar berukuran 6.0 inci dengan resolusi yang cukup tinggi. Sementara untuk bagian permesinan, phablet ini juga didukung oleh segudang komponen hardware kelas atas. Jadi, memang benar bila Huawei Mate 9 ini harus disuplai dengan pasokan daya ekstra besar. Namun hingga kini, Huawei sendiri belum memberikan informasi mengenai besaran kapasitas baterai yang akan disematkan dalam produk phablet barunya ini. Jika berkaca pada versi lamanya, sebenarnya bisa dipastikan bahwa spesifikasi Huawei Mate 9 ini akan dibekali dengan kapasitas baterai yang sesuai dengan kebutuhan dayanya. Tak lupa, baterai jenis Lithium Polymer pada spesifikasi Huawei Mate 9 ini juga dilengkapi dengan fitur fast battery charging.
Kelebihan dan Kekurangan Huawei Mate 9

Sebagai phablet yang kabarnya akan disuntikkan kehabatan Kirin 960, tentunya kehebatan Huawei Mate 9 ini akan mengikuti seluruh aspeknya. Tengok saja dari segi tampilan, resolusi 490ppi sudah menjadi angka pasti untuk membayangkan kejernihan gambarnya. Kejernihan tersebut akan dilindungi oleh sang Gorilla versi 4. Dengan pilihan RAM hingga 6 GB, rasanya Huawei Mate 9 ini akan berjalan sangat cepat melebihi ekspektasinya. Sayangnya, seperti mengikuti kebiasaan gadget premium yang lain, Huawei Mate 9 ini masih saja pelit memberikan slot MicroSD yang terpisah dari SIM 2. Untuk lebih jelasnya, berikut bagan mengenai kelebihan Huawei Mate 9 dan kekurangan Huawei Mate 9.

Kelebihan Huawei Mate 9

Dual SIM card
Konektivitas 4G LTE
Layar lebar 6.0 inci
Resolusi 1440 x 2560 pixels (490 ppi)
Dilengkapi fingerprint sensor
Dilengkapi Gorilla Glass 4
Antar muka Emotion UI
OS Android Marshmallow
Chipset HiSilicon Kirin 960
RAM 4 GB / 6 GB
Memori internal 64 GB / 128 GB
Kamera utama 20 MP
Navigasi A-GPS, GLONASS, BDS
Bluetooth v4.2 A2DP, EDR, LE
USB Type-C reversible connector
Kekurangan Huawei Mate 9
Jenis layar belum AMOLED
Slot microSD masih berada di SIM 2

Setelah seluruh spesifikasinya kita bedah bersama-sama, sekarang kita sampai pada segmen yang akan mengulas mengenai harga Huawei Mate 9. Seperti tadi sudah sempat Begawei singgung di awal, perangkat phone tablet terbaru racikan vendor asal Negeri Tirai Bambu ini adalah perangkat kelas atas atau bahkan bisa disebut sebagai gadget segmen premium. Jadi, bisa dipastikan bahwa harga Huawei Mate 9 akan berada pada angka yang cukup tinggi. Harga tinggi pada ponsel pintar ini banyak dipengaruhi oleh penyematan komponen-komponen kelas satu di dalamnya. Mulai dari dapur pacu yang membawa chipset HiSilicon Kirin dengan tandem RAM 4 GB dan 6 GB, keduanya tentu akan membawa banderol harga Huawei Mate 9 menjadi berbeda. Selain dapur pacu “gahar” tersebut, lini fotografi ponsel pintar ini juga sangat berkualitas. Sebagai kamera andalan, smartphone ini dibekali dengan kamera primer 20 MP Lalu, sektor visual pun juga tampil memukau lewat layar berukuran 6.0 inci dari panel IPS-NEO LCD. Nah dengan perpaduan mesin tangguh dan juga fitur canggih, jadi wajar saja jika harga Huawei Mate 9 ini masuk ke jajaran ponsel pintar “mahal”. Sudah terbayang berapa harganya?
Kapan peluncurannya saja masih belum diketahui secara pasti, karena perusahaan masih belum mengumumkannya. Begitupun dengan nominal harga Huawei Mate 9 ini. Namun jika kita kembali menilik spesifikasinya, bisa dipastikan bahwa harga Huawei Mate 9 ini akan sangat mahal. Hal ini tak lepas dari kualitas spesifikasinya yang sangat tinggi. Sebagai perbandingan, Huawei Mate 8 yang dirilis akhir tahun lalu dibanderol dengan harga sekitar Rp 8 jutaan. Karena Huawei Mate 9 ini memiliki spesifikasi yang lebih baik dari Huawei Mate 8, maka harga Huawei Mate 9 pun bisa dipastikan akan lebih mahal. Harga jual phablet Huawei seri Mate 9 memang sangat mahal karena Huawei Mate 9 tersebut memang membawa bekal komponen hardware kelas wahid dan didukung oleh fitur-fitur canggih. Meski saat ini nama besar Huawei mulai mendapat desakan dari para kompetitor senegaranya seperti Xiaomi dan juga Lenovo, namun hal ini tak akan berpengaruh banyak terhadap banderol harga Huawei Mate 9 di pasaran.
Lagi-lagi, kita kehadiran perangkat pintar premium yang harganya selangit. Meski harga Huawei Mate 9 diprediksi akan sangat mahal, namun bagi mereka yang memang menghendaki ponsel pintar tangguh rasanya harga tersebut tak kan jadi masalah. Kecanggihan teknologi dan dapur pacu kelas atas merupakan keunggulan yang dibawa oleh phablet Huawei Mate 9 edisi terbaru ini. Satu pertanyaan yang penting adalah apakah dengan angka di atas kepala 8 juta rupiah harga Huawei Mate 9  ini mampu bersaing dikelasnya? Namun apabila kawan Begawei tetap tertarik dengan phablet ini, nantikan tanggal rilisnya, sambil mengumpulkan biaya untuk menebusnya nanti.
Nah demikianlah ulasan panjang lebar mengenai Smartphone Huawei Mate 9,dan saya rasa cukup capek ya mbacanya,tapi intinya kita sudah dapat info yang tentunya sangat menarik,jadi capekya tidak terasa. Semga bermanfaat ya.


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Smartphone Android Huawei Mate 9 terbaru 2017"

Post a Comment